Selamat Datang di etnik Sumbawa

terima kasih telah berkunjung dan meluangkan waktu sedikit untuk membaca atau sekedar menambah sedikit informasi anda di blog ini.

Sumbawa-etnik.blogspot.com adalah salah satu dari sekian banyak alamat blog di dunia maya, dan seperti kebanyakan blog-blog lainnya yang umumnya memiliki fungsi sebagai blog informasi dan edukasi, lalu mengapa bernama sumbawa-etnik? yaw..karena saya adalah orang yang lahir dan besar di pulau sumbawa. dan saya sangat bangga dan mencintai tanah kelahiran saya, jika anda menangkap maksud dan pikiran saya. yaw anda benar.!!melalui blog ini saya ingin memperkenalkan sumbawa (adat istiadat, geografis, pariwisata, seni dan budayanya dan apapun itu yang berhubungan dengan pulau sumbawa) kepada dunia.!!

apa (informasi) yang akan anda dapat dari blog ini?.
pertama, saya ingin anda mengenal etnik sumbawa (suku samawa) perlu anda ketahui bahwa pulau sumbawa dihuni oleh dua etnik (suku bangsa) besar, yakni suku samawa (mendiami daerah bagian barat pulau sumbawa) dan suku mbojo (mendiami daerah bagian timur), dan saya berasal dari suku samawa.untuk selanjutnya suku inilah yang akan saya perkenalkan kepada anda.

tak kenal maka tak sayang.
!!:)

kedua, berhubung latar belakang pendidikan saya adalah di bidang teknik informatika, maka saya ingin berbagi informasi tentang dunia informatika, dan ilmu informatika itu sangat luas, saya akan memfokuskan hanya pada konsentrasi saya di bidang informatika, yaitu jaringan komputer.

selanjutnya mungkin informasi ringan lainnya, yang sekiranya berguna bagi siapa saja yang berkunjung ke blog ini.

cukup sekian selayang pandang dari saya.
salam hangat
"Komunitas-Sumbawa"